oleh

LKPJ Diterima, Pemkot Malang Bersiap Wujudkan Dua Pasar

banner 468x60

 

Foto : Pelaksanaan rapat paripurna LKPJ Walikota Malang di gedung DPRD

banner 336x280

 

KLOJEN, MALANGJOS.COM
DPRD Kota Malang, mendorong dua pasar legendaris di Kota Malang, untuk bisa segera diselesaikan. Kedua pasar itu, yakni pasar Blimbing di Kecamatan Blimbing dan pasar Induk Gadang, di Kecamatan Sukun, Kota Malang.
Selain itu, sejumlah catatan juga disampaikan melalui tim pansus.

Mengingat, kedua pasar itu, sudah lama direncanakan untuk revitalisasi atau pembangunan. Apalagi, kedua pasar tersebut, dirasa sangat vital untuk perekonomian masyarakat Kota Malang. Untuk itu, jika bisa segera dilakukan revitalisasi, bisa mempengaruhi kebutuhan masyarakat.

“Ya, jadi sebagai ketua Pansus, kami menyuarakan teman teman. Mendorong, agar segera ada penyelesaian pembangunan di dua pasar yakni pasar Gadang dan pasar Blimbing,” terang Ketua Pansus DPRD Kota Malang, Dani Agung Prasetyo, usai rapat paripurna, penyampaian hasil Pembahasan dan Pengambilan Keputusan DPRD Terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Walikota Malang Tahun 2024 bertempat di Ruang Rapat Paripurna DPRD Kota Malang, di gedung DPRD Kota Malang, Rabu 16 April 2025.

Hal senada, juga disampaikan Ketua DPRD Kota Malang, Amitya Ratnanggani Sirraduhita. Ia menerangkan, bahwa dua pasar tersebut memang menjadi
prioritas. Mengingat, bisa menjadi pusat prekonomian masyarakat.

“Saya kira 2 pasar itu prioritas. Karena menjadi pusat prekonomian masyarakat. Makanya, salah satu rekomendasi kami,” terang Ketua DPRD Kota Malang, Amithya Ratnanggani Sirraduhita,

Karena itu, telah menjadi salah satu catatan dalam rapat paripurna, terkait dengan pasar di Kota Malang. Pihaknya berharap, dengan banyak upaya yang dilakukan, menjadi sebuah solusi untuk permasalahan pasar.

Ia menginginkan, agar bisa segera terselesaikan. Setidaknya, ada progres yang lebih baik dari keseluruhan permasalahan yg ada. Sehingga, bisa segera dikerucutkan.

“Target kita ingin cepet. Di tahun ini kami ingin bisa terselesaikan. Kita bicara progres, dari keseluruhan permasalahan yang ada. Tinggal
step step, yang sifatnya mungkin administratif saja. Kita kawal bersama dengan Pemkot Malang,” lanjutnya.

Sementara itu, Walikota Malang, Dr Wahyu Hidayat menyampaikan,
LKPJ 2024 sudah diterima dengan beberapa catatan. Dari catatan itu, pihaknya bersiap menindaklanjuti. Sekaligus, menjadi bahan evaluasi juga untuk tahun ini.

“Tadi ada beberapa catatan penting. Dan memang, karena ini pertanggungjawaban yang harus kami tindaklanjuti. Ada catatan tentang penanganan dua pasar tradisional. Itu juga menjadi catatan pada saat saya menjadi Pj kemarin,” terang Walikota Malang, Dr Wahyu Hidayat.

Ia mengaku, di tahun 2024 kemarin, kami belum bisa menyelesaikan. Di 2025 ini, menjadi salah satu program prioritas, untuk segera merealisasikan.

Penyelesaian dua pasar itu, tidak bisa serta merta. Tapi, pihaknya berupaya dan sudah bertemu dengan pengelolanya. Kalau memang tidak ada, pihaknya segera ambil langkah sebagai solusi lain. (Er/Mj)

banner 336x280

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *